29 Mei 2009

Belajar Ubuntu

Baru beberapa hari ini aku mencoba memasang sistem operasi ubuntu 9.04 code name Jaunty Jackalope.Keluarga linux ini termasuk salah satu sistem operasi yang paling mudah dalam penggunaannya ( kata orang yang sudah menggunakannya ) namun bagiku mengunakan sistem operasi ubuntu membutuhkan perjuangan untuk mengenalnya. Apalagi pada saat pemasangan ubuntu tersebut banyak kendala yang ku hadapi, antara lain Vga yang belum di support, web cam yang belum terdetec. untungnya wireless adapter and modem broadband sudah di support. Sampai hari ini baru driver VGA yang dapat ku perbaiki, itupun belum begitu mulus pada saat tampil booting awal. Ini juga hasil belajar via oom google, guru favoritku...heheh

09 Mei 2009

Mulai lagi

Ternyata memang sulit untuk konsisten dalam menulis blog. Kalau di hitung-hitung tahun 2009 ini hanya beberapa kali aja blog ini ku isi. Jadi malu sendiri, janjinya mo update blog secara kontinyu, nyatanya tidak terealisir.......hehehh. Harap maklum deh...karena banyak hal lagi yg harus jadi prioritas
( hhmm...caapee dehh....alasan lagi)

Padahal untuk menulis kan tidak membutuhkan waktu yang banyak, cukup hanya dengan bebarapa menit aja sebuah tulisan udah bisa tercipta. hmm..sepertinya masalah terletak pada individunya... hehhe.

ok...deh, sepertinya aku harus mencoba kembali untuk memulainya....doain yaa....
 
blog template by suckmylolly.com : header image by Vlad Studio